Empat Debt Collector Tarik Paksa Sepedamotor

 

Batubara|Metro Investigasi – Empat Debt Collector coba menarik paksa sepedamotor milik Charles Siregar (31),warga Kelurahan Lima Puluh Kabupaten Batubara, di pekan kamis Desa Mekar Baru,Kecamatan Datuk Tanah Datar.

Debt collector perusahaan Leasing Adhira ini akhirnya kucar kacir melihat pemilik sepedamotor berani menghempang,Kamis (28/2/2019).

Charles yang mengendarai sepedamotor Yamaha Mio Soul,BK 5190 CAE , ingin
berbelanja dipekan kamis untuk membeli tas, namun dia tidak menemukan tas yang diinginkan nya,sehingga Charles meninggalkan pekan tersebut dan menuju tempat dimana dia memarkirkan sepedamotornya, yang tidak berapa jauh dari pinggir jalan lintas,namun tiba – tiba Charles Siregar terkejut ketika dirinya didatangi oleh empat orang yang tidak dia kenal.

Salah seorang dari mereka mengatakan,bahwa sepedamotor miliknya sudah lama tidak membayar angsuran kepada pihak pembiayaan atau leasing.Setelah itu salah seorang dari mereka mengambil kunci kontak dan menolak tubuh Charles hingga terjatuh dan berusaha untuk mendirikan sepedamotor tersebut mau dibawa pergi.

Dengan penuh keberanian,Charles langsung berdiri dan memberikan perlawanan dan menangkap salah seorang dari mereka.Suasana pun sempat tegang karena ketiga teman yang dipegang Charles berusaha untuk melakukan perlawanan pula.

Setelah mereka ingin mendekat,Charles pun segera menyandarkan orang yang dipegangnya ke batang pohon,melihat itu ketiga temannya kucar kacir dan langsung melarikan diri.

Tidak lama kemudian,beberapa orang petugas Dinas Perhubungan Kabupaten Batubara datang dan segera mengamankan salah seorang dari debt collector yang ditahan oleh Charles,untuk menunggu datangnya pihak kepolisian.

Salah seorang yang sudah diamankan tersebut berinisial, CD warga Desa Binjai Baru dibawa ke kantor Dishub,ternyata disana sudah ada seorang wanita dan mengatakan, bahwa dirinya juga pernah menjadi korban penarikan yang dilakukan oleh para debt collector.

Wanita tersebut bernama,Sutiara Masanti dan dia mengatakan sepedamotor milik nya juga ditarik oleh debt collector dari pinggir jalan,pada saat itu beliau sedang hamil,Ujarnya kepada Wartawan,(SR).

   Photo :Suasana diwaktu terjadi penarikan.

Komentar