Tawuran Di Kembangan, Lima Remaja Diamankan Polisi

Jakarta | KameraBerita – Lima pelaku tawuran di Perumahan Permata Buana, Kembangan Jakarta Barat diamankan Tim Pemburu Preman Polres Metro Jakarta Barat, Minggu (13/01/2019) pagi.

Kelima pelaku yang diamankan diketahui masih remaja yakni masing-masing berinisial BF (15), MAM (17), MR (16), AF (15), dan MD (12).

Tim Pemburu Preman Polres Metro Jakarta Barat dibawah pimpinan Ipda Tamim bersama enam anggota personilnya mendapatkan laporan dari masyarakat akan adanya tawuran di Perumahan Permata Buana, Kembangan Jakarta Barat.

Mendapati laporan yang diterima, kemudian tim melaksanakan patroli daerah sekitaran kantor BPN Jakarta Barat.

“Kita melihat segerombolan 50 motor, dan langsung kita bubarkan. Dari informasi, mereka (pelaku) akan tawuran dengan kampung sekitar,” ujar Ipda Tamim.

Kemudian tim berhasil mengamankan 5 orang remaja bersama barang bukti berupa 4 unit sepeda motor, 5 bilah senjata tajam (clurit 4 buah dan samurai 1 buah).

“Selanjutnya kita serahkan kelima pelaku yang masih remaja tersebut ke Satuan Reskrim Polres Jakarta Barat guna pemeriksaan lebih lanjut,” Katanya. (H A Muthallib)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *