Pj Gubsu Puji Perekonomian Dairi Meningkat Tahun 2023 

 

Dairi | metroinvestigasi id – Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hasanudin mengapresiasi pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Dairi meningkat tahun 2023.

Hal demikian disampaikannya pada saat pelantikan Pj Bupati Dairi, Surung Charles Bantjin di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jumat (26/4/2024).

“Kita melihat bahwa perekonomian Kabupaten Dairi pada tahun 2023 itu tumbuh 5, 04 persen itu lebih tinggi dibandingkan dari tahun 2022 yang tumbuh 4,21 persen,” ujarnya.

Hasanudin mengatakan, pertumbuhan ekonomi itu sangat bagus.
Untuk itu, sinergi pemerintah daerah dengan provinsi diharapkan terus dilakukan guna mengacu pembagunan nasional.

“Tentunya sinergritas sektoral termasuk koordinasi dengan Forkompimda, instansi vertikal, BUMN serta semua stakholder pemangku kepentingan yang ada demi kesejahteraan masyarakat Dairi,” ujar Hasanuddin.

Selain itu, Pj Gubernur juga meminta Pemerintah Kabupaten Dairi untuk waspada terhadap dampak fenomena gejolak alam.

“Kita harus waspada dengan klimatologi yang ditimbulkan. Baik itu hujan, banjir, dan seterusnya,” ujarnya

Hasanudin juga berharap semua pihak untuk mendukung program prioritas pemerintah penurunan kemiskinan ektrim, pemberantasan stunting, dan hilirasi.(Man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *