Dairi | metroinvestigasi.id – Pj. Bupati Dairi Surung Charles Bantjin melepas peserta lari marathon 8 km tingkat umum serta 5 km tingkat pelajar SD dan SMP yang diselenggarakan oleh Panitia Pesta Pembangunan HKI Amborgang bekerjasama dengan KNPI dan FKGOR Dairi , Sabtu (26/10/2024).
Sebagaimana diketahui, kegiatan tersebut diadakan untuk menyambut Pesta Pembangunan HKI Amborgang yang akan berlangsung pada Minggu (27/10/2024).
Pj.Bupati Dairi menyampaikan bahwa untuk peserta tingkat umum.dilepas dari kantor Bupati, sedangkan untuk tingkat pelajar SMP dilepas dari simpang jalan ringroad Hutarakyat.
” Dan yang terakhir peserta tingkat SD, Pj Bupati Dairi melepas dari depan gereja HKBP Hutaimbaru. Seluruh rute yang dilalui peserta akan berakhir atau finish di HKI Amborgang, Kecamatan Siempat Nempu “, ujarnya.
Turut hadir dalam pelepasan peserta lomba tersebut yakni Kadis Pendidikan Jonni Waslin Purba, Ketua KNPI Dairi Alfriansyah Ujung, Praeses HKI Daerah IV Dakota Pdt. Nurdiah Hutasoit serta jajaran Pemkab Dairi.(Man)