Bupati Rohil Apresiasi ASN Di Lingkungan Setda dan Dinas Sediakan Hewan Qurban

Rokan Hilir|metroinvestigasi.id –Sebagai wujud kepedulian dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha serta niat untuk membantu yang tidak mampu Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir hari ini sembelih hewan qurban berupa 3 ekor sapi ditambah dengan sedekah 3 ekor kambing .

Penyembelihan dilakukan di halaman belakang Kantor Bupati Rokan Hilir di Kawasan Pusat Pemerintahan Rohil Batu Enam.

Penyembelihan yang dilakukan salah seorang Ustad ini di saksikan langsung Sekda Rohil Drs. H. Surya Arfan M.Si didampingi Asisten I H. ferry Paria dan Kabag Kesra setda Rohil H.Mhd.Zein serta Staf dan karyawan Sekretariat Daerah.

Proses penyembelihan dan pemotongan serta penyincangan daging sapi dilakukan secara bersama sama oleh staf dan karyawan Setda Rohil, mereka secara bergotong royong membagi bagi daging sapi dan kambing ini serta mengemasnya dalam kantong plastik untuk nantinya dibagaikan kepada petugas yang bertugas di lingkungan Sekretariat Daerah.

” Kita akan bagikan daging ini untuk petugas cleaning sevice , penjaga malam, para supir dan karyawan yang kita anggap tidak mampu ” demikian ungkap Sekda saat diwawancarai awak media.

Sekda juga menyebutkan disamping untuk berbagi kita sekaligus juga memberi contoh kepada Dinas / Instansi lain agar dapat mengikutinya .
Dan alhamdulillah saat ini sudah ada 11 Dinas Instansi dilingkungan Pemkab Rohil yang juga telah menyediakan sapi dan kambing untuk di qurbankan pada Hari Raya Odul Adha 1440 H, bahkan ketika kita laporkan kepada Bupati, beliau memberikan apresiasi yang tinggi kepada Dinas yang telah mau menyediakan hewan qurban baik sapi maupun kambing.

Disamping itu ungkap sekda, Bupati juga berpesan agar dinas yang belum ikut agar pada tahun depan dapat berbuat dan berbagi pada hari raya idul adha tahun depan , sehingga dengan demikian makin banyak lagi daging sapi dan kambing yang bisa kita bagikan ke masyarakat.

Sementara itu dari data yang diterima dinas yang telah menyediakan hewan qurban baik dipotong sendiri maupun yang diserahkan kepada mesjid/musholla adalah :
1. Sekretariat Daerah Rohil 3 ekor sapi      dan 3 ekor kambing.
2. Inspektorat 3 ekor sapi, pelaksanaan 2 medjid agung, 1 ktr inspektorat
3. Dinas ketahanan pangan pertanian 1 ekor sapi.
4. Disnaker 1 ekor sapi.
5. Dinas Perkim 1 ekor sapi, 2 ekor kambing .
6. Setwan 1 sapi, pelaksanaan musholla alwaris
7. Dinas PUTR 3 ekor sapi.
8. Dinas Kesehatan 1 ekor sapi
9. Bappeda 6 ekor sapi,3 ekor sapi di mesjid Al Ikhlas,1 ekor sapi di mesjid khairunnas,1 ekor sapi di mushola Alhikma,1 ekor sapi di Mesjid Al jihad.

10. Dharma wanita persatuan
1 ekor sapi.
11. Disparpora 1 ekor sapi

Pelaksanaan Pemotongan ada yang hari minggu dan senin.( Syamsul B )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *